Lowongan Kerja – PT Angkasa Pura Solusi (APS) didirikan tahun 2012 merupakan salah satu anak perusahaan dari PT Angkasa Pura II (Persero) yang bergerak dibidang jasa konsultasi manajemen bandara pada awal didirikan. Sejak 2012, usaha bisnisnya juga meningkat, yang mulai terbatas pada Konsultasi Bandara, IT dan Saphire, ke berbagai bisnis lainnya, seperti: TIK, Lounge, Periklanan, Layanan Penanganan Kargo, Car-Park, Manajemen Properti, Pelatihan & Dukungan, Penerbangan Keamanan, dan sebagainya.
PT Angkasa Pura Solusi terus bertumbuh dan bertransformasi menjadi perusahaan pendukung dan penyedia layanan penumpang. PT Angkasa Pura Solusi berkantor pusat di Terminal 2F Kedatangan Bandara Soekarno Hatta yang mengelola fasilitas bandara di 14 cabang dimana Angkasa Pura II beroperasi. Saat ini membuka kesempatan bagi putera-puteri terbaik yang akan ditempatkan di Bandara Soekarno Hatta.
Saat ini PT Angkasa Pura Solusi kembali membuka lowongan kerja terbaru pada bulan Juni 2024 untuk sejumlah posisi yang dibutuhkan. Bagi anda calon kandidat yang memenuhi kualifikasi, memiliki semangat dan dedikasi yang tinggi serta keinginan untuk berkembang meningkatkan keterampilan dan pengalamannya bersama PT Angkasa Pura Solusi. Berikut adalah posisi dan kualifikasi lowongan yang tersedia pada saat ini.
Lowongan Kerja PT Angkasa Pura Solusi
1. Anggota Security (Gada Pratama)
Persyaratan :
- Pendidikan minimal SMA
- Memiliki Lisensi minimal GADA PRATAMA yang masih aktif serta Kartu Tanda Anggota (KTA) Security
- Pria dengan tinggi badan minimal 168 cm, / proporsional
- Wanita dengan tinggi badan minimal 160 cm, / proporsional
- Usia maksimal Pria 45 Tahun dan Wanita 40 Tahun
- Berorientasi pada Pelanggan atau Pengunjung
- Tidak bertindik, bertato, dan buta warna
- Bersedia bekerja shifting
- Berbadan sehat dan bebas narkoba dibuktikan dengan Surat Keterangan Bebas Narkoba
- Berkelakuan baik dan tidak memiliki catatan kriminal dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja PT Angkasa Pura Solusi
2. Anggota Security (Gada Utama dan Gada Madya)
Persyaratan :
- Pendidikan minimal SMA
- Memiliki Lisensi minimal GADA UTAMA / MADYA yang masih aktif serta Kartu Tanda Anggota (KTA) Security
- Lebih diutamakan memiliki pengalaman sebagai Komandan Regu (DANRU) atau pengalaman minimal 3 tahun sebagai Anggota Security
- Pria dengan tinggi badan minimal 168 cm, / proporsional
- Wanita dengan tinggi badan minimal 160 cm, / proporsional
- Usia maksimal Pria 45 Tahun dan Wanita 40 Tahun
- Berorientasi pada Pelanggan atau Pengunjung
- Tidak bertindik, bertato, dan buta warna.
- Bersedia bekerja shifting
- Berbadan sehat dan bebas narkoba dibuktikan dengan Surat Keterangan Bebas Narkoba
- Berkelakuan baik dan tidak memiliki catatan kriminal dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja PT Angkasa Pura Solusi
Lampiran :
- KTP
- NPWP
- Pas Foto
- Foto Seluruh Badan
- Ijazah SMA
- KK
- STKP/Lisensi
- Surat Keterangan Bebas Narkoba
- Surat Keterangan Tidak Buta Warna (1)
- Surat Keterangan Tidak Mata Minus (1)
- SKCK
- Surat Lamaran
- Curriculum Vitae terbaru
- Surat Keterangan Sehat dari Rumah Sakit setempat
- Transkip Nilai Ijazah Terakhir
- LISENSI / SKP (BASIC / JUNIOR) (1) / Lisensi (GADA PRATAMA) dan Kartu Tanda Anggota (KTA) (2) / Lisensi (GADA UTAMA / MADYA) dan Kartu Tanda Anggota (KTA) (3)
- Surat Keterangan Bebas Narkoba
Baca: Update setiap hari! Temukan loker Jakarta terbaru disini.
Jika Tertarik dan Memenuhi Kualifikasi dari Lowongan Kerja ini, silahkan melakukan pendaftaran secara online.
NOTE:
- Proses apply rekrutmen ini dilakukan melalui web perusahaan.
- Proses rekrutmen dilakukan tanpa biaya (GRATIS!!!).
- Harap hati-hati penipuan yang mengatasnamakan PT Angkasa Pura Solusi, dan Openkerja.
- Join Group Telegram untuk Update Loker Setiap Harinya di T.ME/OPENKERJA
Lokasi | : | Seluruh Indonesia |
---|---|---|
Batas Lamaran | : | 12 Juni 2024 |
Link | : | https://openkerja.id/8189 |